STRATEGI PEMBELAJARAN TEMATIK TERPADU BERBASIS MUATAN HEURISTIC DALAM MEMBENTUK KOMPETENSI SISWA DI MASA PANDEMI COVID 19

Studi Multi Situs di MI Bustanul Ulum Notorejo Gondang dan SD Negeri 1 Gondang Tulungagung

  • Siti Muslihah SD Negeri 4 Tiudan Tulungagung
  • Prim Masrokan Muthohar UIN Satu Tulungagung
  • Lukluk Nur Mufidah UIN Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung
  • Nik Haryanti IAI Pangeran Diponegoro Nganjuk
Keywords: Strategi Pembelajaran Tematik Terpadu, Muatan Heuristic , Kompetensi Siswa

Abstract

Penelitian ini mengkaji mengenai strategi pembelajaran tematik terpadu berbasis muatan heuristic dalam membentuk kompetensi siswa di masa pandemi covid 19. Metode penelitian yang digunakan dalah metode penelitian kualitatif. Teknik pengumpulan data yang dipakai yaitu wawancara, observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan yaitu reduksi data (data reduction), sajian data (data display), serta verifikasi dan simpulan data (conclution drawing and verification).. Hasil penelitiannya 1) Pendekatan pembelajaran   tematik terpadu berbasis muatan heuristic dalam membentuk kompetensi  siswa di masa pandemi covid 19  di MI Bustanul Ulum Notorejo Gondang dan SD Negeri 1 Gondang Tulungagung, dilakukan dengan:   a) dimulai dengan membagi siswa dalam beberapa kelompok, setiap kelompok mendapat nomor.    b) Guru memberi tugas dan masing-masing kelompok mengerjakannya. c) kelompok berdiskusi jawaban yang benar dan memastikan tiap anggota kelompok dapat mengerjakannya atau mengetahui setiap jawaban. d) guru memanggil salah satu nomor siswa dengan nomor yang dipanggil melaporkan hasil kerjasama mereka.  e)  Tanggapan dari teman yang lain, kemudian guru menunjuk nomor yang lain dan kesimpulan.  2) Metode pembelajaran  tematik terpadu berbasis muatan heuristic dalam   membentuk kompetensi  di masa pandemi covid 19    dilaksanakan dengan menggunakan   metode demonstrasi.   Selain itu dengan     penerapan pembelajaran PAKEM  pembelajaran dapat berhasil dengan maksimal. Pembelajaran Aktif, Kreatif, Efektif, Menyenangkan merupakan satu kesatuan yang saling berkaitan sehingga dari kesatuan tersebut didapat pengertian bahwa pembelajaran yang harus menyenangkan bagi siswa melalui penyajian guru yang aktif, kreatif, efektif dan menyenangkan. 3) Teknik pembelajaran  tematik terpadu berbasis muatan heuristic dalam   membentuk kompetensi  di masa pandemi covid 19 MI Bustanul Ulum Notorejo Gondang dan SD Negeri 1 Gondang Tulungagung, Teknik pembelajaran  tematik terpadu berbasis muatan heuristic dalam   membentuk kompetensi  di masa pandemi covid 19, yang dilakukan dengan   guru dengan penggunaan media power point.       Selain itu penerapan media audio visual video dalam meningkatkan kompetensi siswa dilakukan dengan jalan   Guru dalam mengajar pastinya mempersiapkan media yang akan digunakan yaitu media audio visual khususnya video.  4) Evaluasi pembelajaran  tematik terpadu berbasis muatan heuristic dalam   membentuk kompetensi  di masa pandemi covid 19 MI Bustanul Ulum Notorejo Gondang dan SD Negeri 1 Gondang Tulungagung, pelaksanaan evaluasi pembelajaran siswa di sini dilaksanakan pada awal kegiatan, tengah kegiatan pembelajaran akhir kegiatan pembelajaran. Evaluasi ini termasuk jenis evaluasi formatif. Penilaian disini tidak hanya berbentuk formatif akan tetapi juga sub sumatif dan sumatif, yang pelaksanaannya membutuhkan waktu khusus untuk melaksanakan evaluasi sehingga evaluasi benar-benar telah disiapkan secara matang, begitu pula pelaksanannya. Karena untuk melihat hasil selama proses pembelajaran tidak mungkin evaluasi langsung dilaksanakan sepenuhnya. Untuk itu penilaian yang berbentuk sub sumatif (mid semester) dilaksanakan tidak lain bertujuan untuk melihat hasil dari kegiatan yang telah berlangsung selama beberapa kali pertemuan. Begitu pula untuk evaluasi semester yang bertujuan untuk melihat tingkat penguasaan materi peserta didik dari awal pertemuan hingga akhir yang dilakukan secara online

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2022-01-24
How to Cite
Muslihah, S., Muthohar, P., Mufidah, L., & Haryanti, N. (2022). STRATEGI PEMBELAJARAN TEMATIK TERPADU BERBASIS MUATAN HEURISTIC DALAM MEMBENTUK KOMPETENSI SISWA DI MASA PANDEMI COVID 19. EDUSAINTEK: Jurnal Pendidikan, Sains Dan Teknologi, 8(2), 325-341. https://doi.org/10.47668/edusaintek.v8i2.376
Section
Articles

Most read articles by the same author(s)