PENGARUH GAYA DAN MOTIVASI BELAJAR TERHADAP KEMAMPUAN PENALARAN MATEMATIS

PENGARUH GAYA DAN MOTIVASI BELAJAR TERHADAP KEMAMPUAN PENALARAN MATEMATIS

  • Deviana Sumartiningsih
  • Lisma Dian K. Sari

Abstract

Dalam proses belajar mengajar, salah satu kunci keberhasilan siswa adalah menggunakan gaya belajar yang sesuai agar mampumenyerap, mengatur, dan mengolah informasi yang diterima. Faktor lainnya adalah motivasi belajar sebagai pendorong siswa untuk meraih sebuah prestasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada pengaruh gaya belajar dan motivasi belajar terhadap kemampuan penalaran matematis siswa pada mata pelajaran matematika. Penelitian kuantitatif ini dilakukan dengan jumlah sampel sebanyak 100 siswa menggunakan teknik Simple Random Sampling. Metode pengumpulan data menggunakan angket dan tes.Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi berganda, dan untuk uji hipotesis menggunakan korelasi ganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan antara gaya belajar dan motivasi belajar terhadap kemampuan penalaran matematis siswa. Diperoleh persamaan regresi dengan kontribusi sumbangan efektifitas garis regresi sebesar 6,67%. Dari hasil uji F dan korelasi ganda diperoleh Fhitung sebesar 3,4661 dan Rhitung sebesar 0,2584. Diperoleh Freg lebih besar dari Ftab ini menunjukkan bahwa hipotesis diterima.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2019-07-24
How to Cite
Sumartiningsih, D., & Sari, L. (2019). PENGARUH GAYA DAN MOTIVASI BELAJAR TERHADAP KEMAMPUAN PENALARAN MATEMATIS. Jurnal Pendidikan Dan Kewirausahaan, 7(1), 109 -. https://doi.org/10.47668/pkwu.v7i1.21
Section
Articles